PENILAIAN IGA 2024, BIRO UMUM SETDAPROV SUMBAR SIAPKAN APLIKASI SIMONEVKIN

Admin Biro Umum 30 November 2023 14:45:30 WIB 243 kali dibaca

Di era globalisasi seperti ini, teknologi digital berkembang sangat pesat. Hampir semua lapisan masyarakat tidak bisa lepas dari gawai. Penggunaan komputer dan handphone tidak hanya sebatas untuk bekerja dan berkomunikasi saja, namun digunakan dengan berbagai manfaat lainnya. Kita bisa menjelajah dunia, mencari semua informasi hanya dengan ketukan jari. Tidak terkecuali dengan dunia pemerintahan. Sesuai dengan Peraturan Presiden RI Nomor 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), SPBE diperlukan untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, transparan, akuntabel, serta berkualitas dan terpercaya. Banyak instansi yang berlomba-lomba memberikan pelayanan publik kepada masyarakat dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi dan komunikasi.

Semakin dinamisnya dunia, menyebabkan organisasi harus mampu beradaptasi dan berinovasi dengan perubahan yang terjadi, tak terkecuali sektor pemerintahan. Salah satu upaya pemerintah dalam mengahadapi perubahan dan menciptakan inovasi adalah dengan adanya Innovative Government Award (IGA). Innovative Government Award (IGA) merupakan penghargaan tahunan yang diberikan oleh Kementrian Dalam Negeri kepada Pemerintah Daerah atas semangat dan keberhasilannya dalam menciptakan inovasi dibidang pelayanan publik.

Dalam rangka penilaian Innovative Government Award (IGA), Pemerintah Provinsi Sumatera Barat mengadakan perjanjian kinerja antara Gubernur Sumatera Barat dengan seluruh kepala OPD untuk menghasilkan inovasi masing-masing pejabat Esselon III.

Menindaklanjuti hal tersebut, Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Sumatera Barat mengembangkan Aplikasi Sistem Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan Kinerja (Simonevkin). Simonevkin ini merupakan inovasi yang dikembangkan pada Bagian Tata Usaha Biro Umum untuk menunjang nilai akuntabilitas kinerja pemerintah. Dimana target nilai akuntabilitas kinerja Provinsi Sumatera Barat adalah nilai A yang dipengaruhi oleh nilai akuntabilitas kinerja OPD. Dengan adanya aplikasi Simonevkin ini diharapkan Biro Umum dapat meningkatkan nilai akuntabilitas kinerjanya sehingga berdampak pada peningkatan nilai akuntabilitas kinerja Provinsi Sumatera Barat.